Menjaga Kerukunan dengan Kegiatan TABE


Menjaga Kerukunan dengan Kegiatan TABE

Poto Tano,23 September 2022

Untuk menanamkan rasa  kerukunan antar umat beragama SMP Negeri 3 Poto Tano melaksanakan program pembiasaan bulanan kegiatan TABE(imTAq BErsama).

Hal ini dilakukan dengan tujuan untuk menanamkan nilai toleransi sejak dini bagi peserta didik sehingga mereka tetap harmonis baik dilingkungan sekolah maupun di masyarakat dan juga sebagai bentuk penerapan sadar kerukunan di tingkat satuan pendidikan setelah ditetapkannya Desa Kokarlian sebagai Desa Sadar Kerukunan oleh Bupati Sumbawa Barat.

Pada kesempatan kali ini pembawa materi dari pihak Kepolisian Sektor Poto Tano.Dalam arahannya Kapolsek Poto Tano melalui pejabat yang mewakili menyampaikan agar Anak Balong dapat menjaga diri baik ketika berkendaraan dan bergaul.

Kepala sekolah dalam kata pengantar menyampaikan terima kasih dan tetap kompak menjaga kerukunan,keakraban dan harmonis sehingga tercipta kondisi lingkungan belajar yang nyaman dan an.